Delete this element to display blogger navbar

Konspirasi Di Balik Misi Antariksa Dunia

Konspirasi Di Balik Misi Antariksa Dunia Ilustrasi / © Shutterstock
Siapa yang menyangka jika beberapa misi antariksa di dunia ternyata mengandung konspirasi.
Persaingan antara Russia dan Amerika Serikat emang udah sejak dulu bergulir. Kedua negara masing-masing mengklaim menjadi yang paling berpengaruh di bumi. Sejak saat itu pun kedua negara ini seperti terus melakukan persaingan di banyak bidang, salah satunya adalah pencapaian Bidang antariksa.
Tapi, diketahui ada semacam konspirasi yang terselip di banyaknya misi antariksa tersebut. Berikut adalah ulasannya.
Manusia nggak pernah mendarat di bulan
Ini adalah konspirasi yang paling hebat seputar keantariksaan. Sebagian kalangan menilai jika klaim Amerika Serikat yang sanggup mendaratkan manusia di bulan sepenuhnya adalah hoax. Mereka meyakini jika rekaman pendaratan Neil Amstrong dan Buzz Aldrin adalah buatan Hollywood. Hal tersebut dibuktikan dengan beberapa keganjilan yang bakal ketahuan jika dilihat lebih teliti. Misalnya efek bayangan yang ada di bulan hingga bendera nasional Amerika Serikat yang bisa berkibar.
AS rajin sebar satelit mata-mata
Amerika Serikat menjadi negara yang paling sering mengirimkan satelit ke atmosfir. Negara Paman Sam tersebut mengakui jika dari ratusan milik mereka, hanya beberapa aja yang difungsikan sebagai mata-mata. Tapi, hal tersebut dibantah oleh sebagian orang. Para penggila teori konspirasi tersebut menyatakan hampir semua satelit milik AS bisa digunakan untuk memata-matai.
Pendaratan di komet untuk berkomunikasi dengan alien
Setelah banyak kali mencoba, akhirnya manusia mampu mendaratkan sebuah satelit ke badan sebuah komet bernama 67P. Prestasi paling penting di sejarah ini adalah hasil kerja sama antara NASA dan juga Badan Antariksa Eropa. Tujuan dari pendaratan tersebut adalah untuk meneliti segala sesuatu yang ada di benda langit tersebut. Tapi, dari sebuah surat elektronik yang dipublikasikan oleh salah satu web, rencana tersebut ternyata adalah upaya untuk bisa berkomunikasi dengan alien.
Percaya atau nggak, semua dikembalikan kepada persepsi masing-masing ya.


source 

share on facebook

 
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon More
Design by Kumpul Berita