Artis Luna Maya kembali muncul di acara musik Dahsyat. Para penonton di studio terkejut, sebab inilah pertama kalinya Luna Maya tampil lagi di acara itu, tempat dia pernah saban pagi membanyol.
Mengenakan baju berwarna kuning yang dipadu dengan berwarna biru, kehadiran Luna terlihat segar. Baik Olga maupun Raffi, terlihat terharu dan mata berkaca-kaca. Penyanyi Afgan yang turut tampil pun larut dalam suasana haru, ia lebih banyak tersenyum melihat penampilan ketiganya.
''Aku terharu banget, momen yang tidak aku lupakan adalah saat ulang tahun, waktu itu sama Ahmad Dhani,'' kata Luna saat berdialog dengan dua rekannya di Studio Dahsyat RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu 19 Januari 2011.
Meski lama absen di dunia presenter, Luna tidak terlihat kaku sedikit pun. Ia tidak canggung meladeni banyolan Raffi dan Olga. Ia tak mau kalah dengan kedua rekannya tersebut.
''Ya Tuhan kenapa aku mikirin kamu lagi,'' lanjutnya saat di goda Raffi soal badannya yang kurus.
Di acara musik itu, Luna juga memamerkan kemampuannya bernyanyi dengan membawakan singlenya yang berjudul 'Tak Bisa Bersamamu'.
Seperti diketahui, Luna mengambil cuti sebagai presenter 'Dahsyat' karena tersandung kasus video mesum. Tetapi, sejak statusnya berubah menjadi tersangka, ia diberhentikan dari tugasnya tersebut. • VIVAnews
Mengenakan baju berwarna kuning yang dipadu dengan berwarna biru, kehadiran Luna terlihat segar. Baik Olga maupun Raffi, terlihat terharu dan mata berkaca-kaca. Penyanyi Afgan yang turut tampil pun larut dalam suasana haru, ia lebih banyak tersenyum melihat penampilan ketiganya.
''Aku terharu banget, momen yang tidak aku lupakan adalah saat ulang tahun, waktu itu sama Ahmad Dhani,'' kata Luna saat berdialog dengan dua rekannya di Studio Dahsyat RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu 19 Januari 2011.
Meski lama absen di dunia presenter, Luna tidak terlihat kaku sedikit pun. Ia tidak canggung meladeni banyolan Raffi dan Olga. Ia tak mau kalah dengan kedua rekannya tersebut.
''Ya Tuhan kenapa aku mikirin kamu lagi,'' lanjutnya saat di goda Raffi soal badannya yang kurus.
Di acara musik itu, Luna juga memamerkan kemampuannya bernyanyi dengan membawakan singlenya yang berjudul 'Tak Bisa Bersamamu'.
Seperti diketahui, Luna mengambil cuti sebagai presenter 'Dahsyat' karena tersandung kasus video mesum. Tetapi, sejak statusnya berubah menjadi tersangka, ia diberhentikan dari tugasnya tersebut. • VIVAnews